Jakarta, 27/05/2021. Manajemen Dakwah UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, memiliki visi “Program Studi Manajemen Dakwah menjadi Program Studi yang Berwawasan Kemanusiaan, Ke-Islaman, Ke-Indonesiaan dan unggul dalam kajian Manajemen Dakwah di tingkat Internasional pada 2045” memiliki beberapa konsentrasi program studi, diantaranya Manajemen Haji dan Umrah (MHU), Manajemen Lembaga Keuangan Isalam (MLKI), serta Manajemen Zakat, Infaq, Shadaqah dan Waqaf (MZISWAF). Untuk menunjang itu, maka prodi MD menyelenggarakan Studium Generale bertajuk “Kurikulum Prodi Manajemen Dakwah Berbasis Kewirausahaan”.
Ketua Umum Perkumpulan Ahli Manajemen Dakwah Indonesia (PAMDI), Drs. Cecep Castrawijaya, M.A., mengatakan, acara tersebut merupakan suatu bukti prodi MD sebagai sebuah lembaga dakwah yang tidak hanya berbasis kepada kegiatan dakwah saja, tetapi juga menjalani kegiatan berbasis bisnis yang merupakan konsentrasi prodi MD.
“Kurikulum yang berbasis kewirausahaan, merupakan bagian dari kurikulum berbasis kampus merdeka dan merdeka belajar. Prodi MD UIN Jakarta pun juga sudah mengajukan untuk mendirikan pendidikan pasca sarjana yaitu S2, sehingga saya harap jenjang tersebut dapat segera dimulai,” ujarnya.
Kepala Program Studi Kaprodi (Kaprodi) MD UIN Jakarta, Drs. Sugiharto, M.A., menuturkan, prodi MD UIN Jakarta memiliki tiga konsentrasi, yaitu konsentrasi manajemen haji dan umrah, manajemen lembaga keuangan syariah, serta manajemen zakat, infak, shodaqoh, dan wakaf. “Adanya tiga konsentrasi prodi MD tersebut merupakan sebuah tuntutan bagi para mahasiswa lulusan prodi MD UIN Jakarta, agar memiliki kompetensi tentang basis kewirausahaan,” tuturnya.
Dekan Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Jakarta, Suparto, M.Ed., Ph.D dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan prodi MD. ” Kegiatan ini sangat bagus dan inovatif serta mendorong melahirkan kurikulum yang baru sebagai penguatan kompetensi lulusan dari program studi Manajemen Dakwah”ungkapnya.
Kegiatan ini menghadirkan narasumber yakni Prof. Dr. Dedi Purwana, M.S., M.Bus., Guru Besar Fakultas Ekonomi Universitas Jakarta, yang menyampaikan teknik dan strategi perumusan kurikulum MBKM, Erwin Noek, dari Asosiasi Asuransi Syariah Indonesia (AASI) yang menyampaikan pengolalan keuangan dan bisnis asuransi di Indonesia, Muhammad Zen dosen Manajemen Dakwah UIN Jakarta, penulis buku ZAKAT & WIRAUSAHA dan Praktisi, materi yang disampaikan peran da’i dalam kewirausahaan.
Seluruh narasumber memberikan materi dengan sangat jelas dan menginspirasi. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa, dosen prodi Manajemen Dakwah yang tergabung dalam Perkumpulan Ahli Manajemen Dakwah Indonesia (PAMDI) dari seluruh PTKI di Indonesia. Kegiatan ini menjadi inspirasi bagi pengembangan kurikulum di prodi MD di Indonesia. (Wan)